Pages

Minggu, 18 November 2012

Facebook Bantah Gandeng Yahoo Siapkan Mesin Pencari





CALIFORNIA - Facebook akhirnya buka suara mengenai kabar bahwa perusahaan itu menggandeng Yahoo untuk menyiapkan saingan mesin pencari Google dan Microsoft. Bertolak belakang dengan laporan yang beredar beberapa waktu lalu, Facebook membantah sedang menggarap mesin pencari.

"Orang-orang mengharapkan pengalaman pencarian yang lebih baik di Facebook dan kami sedang mengerjakan perbaikan itu untuk memenuhi harapan tersebut. Tapi kami tidak sedang melakukan diskusi untuk memasuki kerjasama pencarian baru," kata seorang juru bicara Facebook, seperti dilansir dari Cnet, Selasa (20/11/2012).

Bantahan dari Facebook itu semakin menegaskan bahwa Chief Executive Officer Yahoo Marissa Mayer dan Chief Operating Officer Sheryl Sandberg, tidak melakukan diskusi untuk menjalin kemitraan dalam hal solusi pencarian.

Kabar tentang kemungkinan kerjasama dua wanita cantik itu untuk menyiapkan mesin pencari bermula dari  laporan situs The Sunday Telegraph, yang mengutip informasi dari seorang sumber rahasia yang memegang peranan di dewan direksi.

Sejauh ini, Facebook dan Yahoo bekerjasama dengan mesin pencari milik Microsoft, Bing. Yahoo memiliki kontrak jangka panjang untuk menggunakan Bing sebagai mesin pencari, sedangkan Bing digunakan untuk menghubungkan data dari grafik sosial Facebook ke hasil pencariannya.

0 komentar: