Pages

Senin, 17 Desember 2012

Alasan Pesawat Luar Angkasa NASA Tabrak Bulan



CALIFORNIA - Sepasang pesawat luar angkasa bernama Ebb dan Flow dijatuhkan dari orbitnya dan menabrak permukaan Bulan. National Aeronautics and Space Administration (NASA) mengatakan, upaya ini sengaja dilakukan untuk menyingkap tabir tentang Bulan.

Dilansir Telegraph, Rabu (19/12/2012), insinyur memerintahkan kedua pesawat luar angkasa Ebb dan Flow untuk menembakkan mesinnya dan menggunakan sisa bahan bakar mereka yang tersisa. Ebb menubruk permukaan Bulan di dekat kutub, sementara Flow menghantam di wilayah yang sama.

"Ebb dan Flow telah menghilangkan tabir dari Bulan. Mereka menghilangkan tabir tersebut yang akan memungkinkan penemuan tentang cara terbentuknya Bulan dan evolusinya untuk tahun mendatang," ujar Maria Zuber, Kepala Peneliti dari Massachusetts Institute of Technology.

Ebb dan Flow diluncurkan ke luar angkasa sejak September 2011. Keduanya bertugas mengukur medan gravitasi Bulan dan mempelajari interior serta sejarah awal Bulan.

Kurang dari satu jam sebelum kedua armada luar angkasa ini menabrak Bulan, satelit masing-masing mengosongkan tangki bahan bakar mereka dengan cara menembakkan mesin. Percobaan ini juga menghasilkan data terkait berapa banyak bahan pembakar yang tersisa pada pesawat luar angkasa tersebut.

"Kami akan menggunakan data ini untuk membandingkan dengan estimasi bahan bakar yang tersisa. Ini sangat langka untuk sebuah misi yang dapat melakukan pembakaran hingga deplesi. Ini akan mengungkap berapa banyak bahan bakar yang tersisa," jelas David Lehman, Project Manager GRAIL di JPL.

Misi sukses Ebb dan Flow ke Bulan telah menghasilkan peta medan gravitasi resolusi tinggi di beberapa tubuh planet atau Bulan. Peta ini akan memberi pemahaman yang lebih baik, tidak hanya untuk Bulan, tetapi juga Bumi serta planet berbatu lainnya di sistem Tata Surya.

0 komentar: